Spesifikasi dan Info Harga Motor, Review Motor Honda, Kawasaki, Suzuki, Yamaha, dll

Kelebihan Kelemahan Kawasaki Vulcan S & Spesifikasinya

Spesifikasi & Kelebihan Kelemahan Kawasaki Vulcan S - Kawasaki Vulcan S adalah salah satu line-up terbaru Kawasaki yang diluncurkan tahun 2015 ini. Varian 650cc ini adalah yang pertama kali diluncurkan melengkapi 2 varian lain yang berkapasitas 900cc dan 1700cc. Untuk tampilannya, masih khas motor-motor touring ala cruisher dengan bodi serba kekar.

Untuk jeroan mesinnya, Kawasaki Vulcan S dibekali dengan mesin parallel-twin 16-klep berkapasitas 649cc. Bobotnya mencapai 226 kg. Kapasitas tangkinya tidak terlalu besar dengan volume BBM terisi penuh 14 liter.
kelebihan kekurangan Kawasaki Vulcan S
Pertama kali melihat motor ini, desainnya cukup ceper / rendah ketanah. Tidak terlalu sulit menaiki motor seharga Rp. 155 juta ini. Ergonominya juga santai, kaki menjulur ke depan dengan posisi setang mengangkat.

Coba menyalakan mesin, suara mesin 2-silinder berkapasitas 649cc ini cukup halus. Bahkan saat dikendarai juga vibrasi mesin sangat minim. Hal ini terbantu oleh karet peredam yang terpasang di bawah tempat duduk, setang serta footstep.

Meskipun bobot motor mencapai 226 kg, dengan ergonomi dan titik berat motor yang didesain ceper membuat rider tak perlu susah payah menaiki motor ini. Apalagi jarak dari jok ke permukaan tanah cuma 70 cm!

Mencoba di trek sedang, akselerasi Kawasaki Vulcan S sangat responsif. Sudut kemiringan setang juga mudah dikendalikan untuk menekuk atau menikun dengan didukung oleh tapak ban lebar berukuran 120/70 dan 160/70 (depan-belakang).

Mengetes power Kawasaki Vulcan S juga cukup bikin jantungan. Untuk menempuh kecepatan 0-100 km/jam hanya perlu 4,8 detik. Untuk menguji top speednya perlu trek dengan jarak lumayan panjang.

Spesifikasi Kawasaki Vulcan S 2015

spesifikasi Kawasaki Vulcan S

Kelebihan Kelemahan Kawasaki Vulcan S

Kelebihan Kawasaki Vulcan S

  • Performa responsif
  • Jok nyaman (tebal 6 cm)
  • Handling ok
  • Desain macho

Kelemahan Kawasaki Vulcan S

  • Sudut setang menekuk dalam. Cukup pegal untuk dibawa berkendara lama.
  • Jarak motor cukup rendah ke tanah. Saat cornering, footstep rawan kena gesekan aspal.
  • Perpindahan gigi agak keras
  • Saat macet, hawa panas mesin cukup terasa di kaki.
  • Suspensi belakang terlalu empuk.
review Kawasaki Vulcan S
Demikianlah informasi mengenai Spesifikasi & Kelebihan Kelemahan  Kawasaki Vulcan S. Semoga bermanfaat buat sobat yang ingin membeli motor cruisher terbaru Kawasaki ini . :-)

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+

Related : Kelebihan Kelemahan Kawasaki Vulcan S & Spesifikasinya